Jamie Bynoe-Gittens Belajar dari Vinicius Junior

3 weeks ago 7
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Jamie Bynoe-Gittens tampil ciamik pada spieltag pertama Bundesliga 2024-25, Sabtu (24/8/2024) tengah malam WIB. Dia memborong 2 gol kemenangan Borussia Dortmund atas Eintracht Frankfurt. Hebatnya, dia melakukan hal itu meskipun baru masuk pada pertengahan babak kedua.

Oleh pelatih Nuri Sahin, Bynoe-Gittens baru dimasukkan saat pertandingan memasuki menit ke-59. Dia masuk menggantikan Karim Adeyemi. Tak dinyana, dia lantas mencetak brace. Gol keduanya pada akhir laga malah luar biasa. Dia menaklukkan Kevin Trapp lewat aksi solo run setelah mendapatkan bola di wilayah permainan sendiri.

Jamie Bynoe-Gittens dipeluk Nuri Sahin.sport.sky.it

Selepas pertandingan, pemain Inggris berumur 20 tahun itu berbunga-bunga. Dia sangat senang karena latihan kerasnya berbuah manis. “Aku berada dalam situasi satu lawan satu dan melihat kakinya. Aku kerap melakukan hal itu pada latihan,” urai Jamie Bynoe-Gittens seperti dikutip Football5Star.net dari Sport1.

Sementara itu, soal gol pertamanya yang dibuat setelah sempat kehilangan bola, dia menyebut bintang Real Madrid, Vinicius Junior. “Aku tak membiarkan itu memengaruhiku. Aku sering menononton video para pemain seperti Vinicius Junior. Mereka terus kehilangan bola. Namun, ketika mendapatkan angin, mereka mencetak gol atau assist,” kata dia.

Aksi Jamie Bynoe-Gittens pada spieltag pertama Liga Jerman 2024-25.Getty Images

Perubahan Jamie Bynoe-Gittens

Torehan brace di gawang Frankfurt itu juga menandai perubahan besar yang dilakukan Jamie Bynoe-Gittens pada musim ketiganya bersama Borussia Dortmund. Musim ini, dia memutuskan hanya mencantumkan nama Gittens di jerseinya. Alasannya sederhana saja, ingin lebih simpel.

“Keduanya adalah nama ayahku. Namun, dia bilang bahwa dia berpikir akan lebih baik jika aku hanya dipanggil Gittens karena lebih pendek. Kebanyakan orang mengenal dia Gittens. Jadi, pada masa mendatang, aku hanya akan memakai nama Gittens,” kata pemain yang sempat mencicipi akademi Manchester City tersebut.

Jamie Bynoe-Gittens ingin mencetak lebih banyak gol pada musim ini.Getty Images

Dengan perubahan nama itu, dia juga membawa ambisi besar. Dia ingin lebih baik dari musim lalu yang dihiasi torehan 2 gol dan 8 assist dalam 34 pertandingan di semua ajang. “Aku ingin mencetak banyak gol, lebih banyak gol, dan memberikan lebih banyak assist dari musim lalu,” ucap dia.

Kini, dengan torehan brace, Jamie Bynoe-Gittens sudah menyamai torehan golnya musim lalu. Mengingat musim baru dimulai, dia berpeluang besar menorehkan rekor pribadi. Hingga saat ini, catatan terbaiknya adalah mencetak 9 gol bagi tim U-19 Dortmund di semua ajang pada musim 2021-22.

Read Entire Article