Timnas Indonesia vs Australia: PSSI Berharap dengan Rumput SUGBK

4 weeks ago 6
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Laga timnas Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 10 September mendatang diharapkan tersaji dengan rumput yang baik. PSSI berharap lapangan nantinya mendukung permainan Indonesia.

Seperti diketahui, laga timnas Indonesia vs Australia pada pertandingan kandang perdana putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, 10 September mendatang, tadinya direncanakan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. PSSI tadinya memindahkan venue pertandingan ke Surabaya karena SUGBK digunakan untuk acara keagamaan.

 PSSI Berharap dengan Rumput SUGBKGetty Images

Akan tetapi, nyatanya PSSI kembali memutuskan timnas Indonesia akan berlaga di SUGBK saat lawan Australia. Kapasitas menjadi alasan pemindahan ini. Nah, tentu banyak yang khawatir soal kondisi rumput SUGBK usai perawatan. Namun, anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, menyebut kalau rumput SUGBK akan siap untuk laga lawan Australia nanti.

“Nah ini rencana kita dua bulan ini, Indonesia nanti main di SUGBK, semoga lapangannya bagus. Semuanya bagus supaya main di SUGBK bagus dan kita dapatkan yang terbaik,” kata Arya Sinulingga dikutip dari kanal YouTube pribadinya.

Ajak Suporter Tonton Timnas Indonesia vs Australia

Arya pun mengajak untuk para suporter menyaksikan langsung pertandingan penting tersebut. Dengan dukungan dari suporter, para pemain jelas akan mendapatkan tambahan tenaga untuk memberikan yang terbaik.

 PSSI Berharap dengan Rumput SUGBKGetty Images

“Jadi, ayo kita nonton timnas Indonesia di GBK ramai-ramai, mndukung Timnas kita. Doakan semua proses yang kita lakukan dan kerjakan tidak ada yang terhalang,” tuntas dia.

Read Entire Article