ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Persib Bandung yang tak jua menyelesaikan masalah dengan Bobotoh jadi penyebab kisruh di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (23/9/2024) sore WIB. Hal itu setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator memanggil pihak-pihak terkait.
Seperti diketahui, Maung Bandung sebenarnya baru saja meraih kemenangan 2-0 atas rivalnya, Persija Jakarta di SJH. Namun kerusuhan pecah usai laga. Diduga, kericuhan ini bukanlah karena hasil pertandingan atau pelampiasan kepada tim Persija.
Akan tetapi, merupakan buntut dari kejadian sebelumnya usai laga melawan Port FC. Hal itu setelah adanya dugaan intimidasi kepada seorang suporter hingga dibawa ke ruang ganti, sampai adanya pelecehan seksual secara verbal dari steward yang berjaga.
Alhasil, suporter pun melampiaskannya usai laga. Mereka tampak menyerang steward untuk melampiaskannya. Hal ini senada dengan penelusuran yang dilakukan oleh PT LIB setelah memanggil pihak klub dan suporternya.
“Kami memanggil manajemen Persib dan Bobotoh untuk melakukan klarifikasi terkait adanya dua insiden pada waktu laga vs Port FC dan vs Persija. Kami, PT LIB baru baru akan bicara di ranah kami yakni laga vs Persija. Berdasarkan itu, PT LIB sangat perlu untuk memanggil pihak-pihak terkait dan menggelar pertemuan. Kami di sini hanya melakukan komunikasi layaknya ibu dengan anak, bukan investigasi,” kata Dirut PT LIB, Ferry Paulus, kepada awak media.
Persib yang Tak Kunjung Selesaikan Masalah Jadi Penyebab
Ferry Paulus menyebut kalau kubu Maung Bandung yang tak kunjung menyelesaikan masalah usai laga vs Port FC menjadi penyebabnya. “Dari klarifikasi yang kami dengarkan, memang kekecewaan dari pertandingan melawan Port FC.”
“Itu yang tadi kami kritisi, harusnya diselesaikan dan dibereskan pada hari itu juga supaya tidak menjadi api. Kalau diselesaikan cepat, seharusnya tidak ada kejadian saat melawan Persija, apalagi pertandingan itu dimenangkan oleh Persib,” tuntas dia.