ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pelatih Liverpool, Arne Slot, memuji debut starter Federico Chiesa di laga lawan West Ham. Slot mengatakan bahwa Chiesa akan segera bisa beradaptasi dengan tim.
Chiesa dapat kesempatan pertamanya menjadi starter di laga Carabao Cup lawan West Ham yang Liverpool menangkan 5-1 (26/9/24). Dia bermain selama kurang lebih 60 menit.
Pemain timnas Italia itu gagal menciptakan gol, tapi mampu memberi assist akrobatik ke Diogo Jota pada gol pertama. Slot memuji eks pemain Fiorentina itu.
“Senang rasanya melihat dia sudah bisa bermain selama 60 menit, karena dia hampir tidak pernah bermain selama tiga atau empat bulan terakhir,” ucap Slot seperti dilansir Football5Star dari This is Anfield.
“Jadi penting baginya, selain mendapatkan kebugaran pertandingan yang lebih baik, untuk mendapatkan menit bermain. Itulah yang didapatkannya hari ini.
“Ia memberikan assist, meskipun tendangan tepat sasarannya ‘dipromosikan’ oleh Jota menjadi gol!”
Arne Slot: Federico Chiesa Belum di Puncak Kemampuannya
Slot mengakui bahwa Chiesa saat ini belum berada di performa terbaiknya. Namun itu adalah hal yang wajar.
“Berlatih sangat keras, saya pikir wajar jika ia belum berada di puncak kemampuannya,” ujarnya.
“Ia harus terbiasa dengan klub, ia harus terbiasa dengan rekan satu timnya, ia harus terbiasa dengan gaya bermain.
“Namun, sangat menyenangkan melihat seberapa bugarnya ia saat ini, jadi kami dapat menggunakannya saat kami membutuhkannya.”