Timnas Indonesia Dinilai Pantas Masuk Piala Dunia, Tapi Bukan 2026

1 month ago 6
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Timnas Indonesia disebut pantas menembus putaran final Piala Dunia, tetapi bukan pada 2026. Hal itu disampaikan oleh pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, yang turut memuji Indonesia.

Posisi timnas Indonesia memang kian terjepit setelah kalah dari Jepang. Pasalnya, kekalahan itu bikin Garuda terbenam di dasar klasemen Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan cuma koleksi tiga poin.

Timnas Indonesia Dinilai Pantas Masuk Piala Dunia, Tapi Bukan 2026Getty Images

Namun secara khusus pelatih Jepang, Hajime Moriyasu menilai kalau timnas Indonesia saat ini memang memiliki kualitas yang berbeda dengan para pemain keturunannya. Dengan skuat itu, Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia, tetapi pada masa depan.

“Saya rasa timnas Indonesia punya kualitas pemain yang layak lolos ke Piala Dunia. Namun, saya rasa pelatih Shin Tae-yong juga sudah melakukan tugasnya dengan baik di tengah sempitnya waktu dia untuk melatih skuat,” kata Hajime Moriyasu.

“Jika PSSI dan pemerintah juga terus melakukan naturalisasi kemudian mendapatkan pemain berkualitas, saya rasa kans lolos ke Piala Dunia akan lebih besar di masa depan,” sambung dia.

Peluang Timnas Indonesia Belum Benar-Benar Tertutup

Peluang timnas Indonesia untuk setidaknya melaju ke putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia belum benar-benar tertutup. Mereka masih dinanti lima laga lagi yang harus dimaksimalkan, dilarang tercelat lagi.

Selain masih sisakan lima laga, timnas Indonesia pun punya jarak yang cuma tiga angka dari Australia yang ada di urutan kedua klasemen. Pun, mereka hanya berjarak tiga angka dari Cina di posisi keempat, bahkan unggul selisih gol meski kalah head to head.

Timnas Indonesia Dinilai Pantas Masuk Piala Dunia, Tapi Bukan 2026Getty Images

Akan tetapi, Garuda tak boleh terpeleset lagi. Kuncinya ada pada laga lawan Arab Saudi, 19 November mendatang. Laga itu haruslah dimaksimalkan, bahkan kalau bisa menang. Mumpung Cina akan jamu Jepang, dan Bahrain menjamu Australia. Peluang Garuda untuk menyodok ke urutan keempat terbuka kalau menag. Namun perjalanan akan kian sulit kalau Indonesia telan kekalahan lagi.

Read Entire Article