Shin Tae-yong Akui Pemain Timnas Tadinya Tak Punya Daya Juang

2 weeks ago 4
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Pelath Shin Tae-yong tak memungkiri tadinya para pemain timnas Indonesia tak bergairah. Namun perlahan-lahan, mentalitas buruk itu diubah oleh Shin menjadi semangat berlipat ganda dan mulai terlihat hasilnya.

Sudah nyaris lima tahun, pelatih asal Korea Selatan itu menakhodai timnas Indonesia. Awal-awal datang melatih, dia memang tak langsung menerapkan taktikal. Fokus utamanya ialah fisik serta hal-hal mendasar, termasuk pula mentalitas.

Shin Tae-yong Akui Pemain Timnas Tadinya Tak Punya Daya JuangPSSI

Kondisi inilah yang diakui Shin Tae-yong sangat vital. “Masalah pertama di sepak bola Indonesia adalah kurangnya daya juang, itu yang ingin saya ubah,” ujar Shin Tae-yong dalam laman resmi FIFA.

“Siapa pun yang masih terhanyut dengan euforia memungkinkan untuk dicoret dari skuat dan kemudian memilih pemain-pemain baru lebih muda (dengan daya juang lebih). Itulah yang menjadi alasan utama hingga kami bisa lolos sampai sekarang,” tambah dia.

Shin Tae-yong Sebut Saat Ini Semuanya Mulai Berubah

Shin Tae-yong pun menyebut kalau semuanya kini mulai berubah ke arah lebih baik. “Progres yang paling besar adalah saat ini pemain kami tidak gampang menyerah,” kata dia.

Shin Tae-yong Akui Pemain Timnas Tadinya Tak Punya Daya JuangPSSI

“Mungkin dulu misalnya saat menghadapi tim yang lebih kuat atau peringkatnya lebih tinggi, mereka sudah kalah (mental) duluan sebelum bertanding. Tapi saat ini para pemain timnas Indonesia sudah menunjukkan berjuang habis-habisan dan bekerja keras mati-matian sampai pertandingan benar-benar selesai,” tuntas dia.

Read Entire Article