Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (6/11/2024), pukul 03.00 WIB (SCTV)
Football5Star.com, Indonesia – Partai Real Madrid vs AC Milan pada matchday IV Liga Champions 2024-25 ini termasuk big match dan emosional bagi Carlo Ancelotti. Namun, mayoritas prediksi meyakini tuan rumah yang akan meraih kemenangan. Bahkan, beberapa yakin Los Blancos akan menang dengan selisih 2 gol.
Dari rekor pertemuan, Madrid memang unggul dari Milan. Mereka tak kalah dalam 3 pertemuan terakhir dengan I Rossoneri pada laga resmi. Lalu, mereka tak pernah gagal mencetak gol pada 5 pertemuan. Khusus di kandang sendiri, Los Blancos juga hanya 1 kali kalah dalam 7 kesempatan menjamu I Rossoneri.
Hal lain yang membuat Madrid diunggulkan banyak prediksi adalah performa apik di kandang sendiri. Sebelum kalah dari Barcelona, Los Blancos selalu menang dalam 7 partai kandang secara beruntun. Adapun Milan hanya memenangi 2 dari 6 pertandingan tandang terakhirnya.
Meskipun demikian, I Rossoneri bukannya tak punya modal. Salah satunya adalah sang pelatih, Paulo Fonseca. Pria asal Portugal itu ternyata menang adu taktik atas Ancelotti di Serie A pada musim 2019-20. Kala itu, dia membawa AS Roma menang atas Napoli dengan skor 2-1.
REKOR PERTEMUAN
TREN PERFORMA
STATISTIK MENARIK
Pada ajang resmi, bukan persahabatan, partai Real Madrid vs AC Milan tak ada yang berakhir dengan skor 0-0.
Madrid tak kalah pada 3 pertemuan terakhir dengan Milan (1 menang, 2 seri).
Los Blancos selalu mencetak gol pada 5 kesempatan terakhir melawan I Rossoneri.
Madrid hanya 1 kali kalah pada 7 kesempatan terdahulu menjamu Milan (5 menang, 1 seri). Mereka juga tak pernah absen mencetak gol.
Pada 3 kesempatan terakhir menjamu I Rossoneri, Los Blancos selalu mencetak setidaknya 2 gol.
Madrid punya masa istirahat lebih panjang jelang lawan Milan karena laga melawan Valencia di LaLiga ditunda gara-gara bencana banjir.
Los Blancos takluk 0-4 dari Barcelona pada pertandingan terakhir. Sebelumnya, mereka meraup 3 kemenangan beruntun.
Tim asuhan Carlo Ancelotti baru menelan 2 kekalahan pada musim ini. Dua-duanya saat mereka gagal mencetak gol.
Vinicius Junior mencetak gol pada 3 laga beruntun sebelum Madrid kalah 0-4 dari Barcelona.
Sebelum dibantai Barcelona, Madrid memenangi 7 laga kandang yang dijalani musim ini dengan selalu mencetak setidaknya 2 gol.
Vinicius Junior mencetak gol pada 3 dari 5 partai kandang terakhir Los Blascos. Dia total membuat 5 gol.
Milan tak imbang pada 10 partai terakhir (6 menang, 4 kalah).
Tijjani Reijnders mencetak gol pada 2 dari 3 partai terakhir I Rossoneri. Dia total mengemas 3 gol.
Tim asuhan Paulo Fonseca hanya memenangi 2 dari 6 partai tandang yang telah dijalani musim ini (1 seri, 3 kalah).
Milan tak pernah mencetak lebih dari 2 gol pada laga tandang musim ini.
Dari 7 gol Milan di kandang lawan pada musim ini, 3 di antaranya dicetak oleh Christian Pulisic.
PELATIH
Pertandingan Real Madrid vs AC Milan pada matchday IV Liga Champions 2024-25 ini akan jadi adu taktik ke-2 Carlo Ancelotti dengan Paulo Fonseca.
Ancelotti kalah pada adu taktik pertama dengan Fonseca, yakni saat Napoli takluk 1-2 di kandang AS Roma pada 2 November 2019.
Rekor Ancelotti vs Milan: 5 menang, 7 seri, 3 kalah.
Ancelotti tak memenangi 3 laga terakhir menghadapi Milan (2 seri, 1 kalah). Namun, dia hanya 1 kali kalah dalam 6 laga terakhir (2 menang, 3 seri).
Bagi Fonseca, inilah pengalaman pertamanya menghadapi Madrid.
WASIT
Slavko Vincic dari Slovenia adalah wasit yang akan memimpin partai Real Madrid vs AC Milan pada matchday IV Liga Champions 2024-25 ini.
Vincic baru kali ini memimpin partai Madrid vs Milan.
Rekor Vincic musim ini: 6 kali tuan rumah menang, 1 kali seri, 2 kali tamu menang.
Selalu ada pemenang pada 7 partai terakhir Liga Champions yang dipimpin wasit ini. Namun, hanya 1 kali tim tamu yang meraih kemenangan.
Madrid baru 1 kali diwasiti Vincic, yakni saat menang 2-0 pada final Liga Champions musim lalu.
Rekor Milan dipimpin Vincic: 1 menang, 1 seri, 1 kalah. Semuanya di kandang lawan.
Di Liga Champions, I Rossoneri telah 2 kali diwasiti Vincic dengan hasil 1 menang dan 1 kalah. Pada dua laga itu, selalu ada tim yang clean sheet.
PEMAIN KUNCI
MADRID
Top Scorer: Vinicius Junior (3 Gol) Top Assist: Luka Modric, Dani Carvajal, Kylian Mbappe, Jude Bellingham, Rodrygo Goes (1 Assist) Top Rating: Vinicius Junior (8,24)
MILAN
Top Scorer: Christian Pulisic, Tijjani Reijnders (2 Gol) Top Assist: Alvaro Morata, Samuel Chukwueze, Noah Okafor (1 Assist) Top Rating: Mike Maignan (7,55)
Statistik di Liga Champions 2024-25 menurut WhoScored
BERITA KEDUA TIM
Madrid: Thibaut Courtois, Rodrygo Goes, David Alaba, dan Dani Carvajal cedera, sedangkan Antonio Ruediger tak dalam kondisi prima.
Milan: Ismael Bennacer, Alessandro Florenzi, Matteo Gabbia, dan Luka Jovic absen pada laga Madrid vs Milan kali ini karena cedera.