Prediksi: Fenerbahce vs Manchester United

2 months ago 11
ARTICLE AD BOX
Prediksi Fenerbahce vs Manchester United
PREDIKSI HASIL
WhoScored
Fenerbahce 2-2 Man. United
Predictz
Fenerbahce 1-1 Man. United
Forebet
Fenerbahce 2-1 Man. United
FOOTBALL5STAR
FENERBAHCE 2-1 MAN. UNITED
Stadion Sukru Saracoglu, Jumat (25/10/2024) pukul 02.00 WIB (Vidio)

Football5Star.com, Indonesia – Partai Fenerbahce vs Manchester United bisa dikatakan sebagai big match pada matchday III Liga Europa 2024-25. Prediksi pun lumayan beragam meskipun cukup yakin tuan rumah tak akan kalah. Beberapa bahkan menjagokan tim asuhan Jose Mourinho menekuk Red Devils.

Fenerbahce lebih diunggulkan karena rekor pertemuan yang lebih memihak mereka. Faktanya, Sari Kanaryalar selalu menang pada 2 kesempatan terakhir menjamu Man. United. Sudah begitu, pada 4 pertemuan terakhir kedua klub, tim yang berstatus tuan rumah selalu menang.

Adapun kecenderungan prediksi memasang hasil seri tak terlepas dari performa kedua klub yang labil. Man. United memang menang pada laga terakhir, tapi sebelumnya tak memenangi 5 laga beruntun. Sementara itu, Fenerbahce malah selalu imbang pada 2 pertandingan terakhir.

REKOR PERTEMUAN
Rekor Pertemuan Fenerbahce vs Manchester United
TREN PERFORMA
Tren Performa Fenerbahce vs Manchester United
STATISTIK MENARIK
  • Sepanjang sejarah, pertemuan Fenerbahce vs Manchester United tak pernah berakhir imbang, apalagi dengan skor 0-0.
  • Selalu tercipta setidaknya 3 gol pada 4 pertemuan terakhir Fenerbahce vs Man. United.
  • Tak ada tim yang clean sheet pada 2 pertemuan terakhir kedua tim yang terjadi pada fase grup Liga Europa 2016-17.
  • Pada pertemuan Sari Kanaryalar vs Red Devils, tim yang berstatus tamu tak pernah mampu mencetak lebih dari 2 gol.
  • Tim yang bertindak sebagai tuan rumah selalu menang pada 4 edisi terakhir pertemuan Fenerbahce vs Man. United.
  • Di kandang sendiri, Fenerbahce memenangi 2 kesempatan terakhir menjamu Man. United. Sebelumnya, mereka kalah pada kesempatan pertama.
  • Selalu ada tim yang mencetak setidaknya 2 gol pada 3 laga kandang Sari Kanaryalar melawan Red Devils.
  • Rekor Fenerbahce vs klub Inggris: 8 menang, 3 seri, 11 kalah.
  • Di kandang sendiri, Sari Kanaryalar meraup 6 kemenangan dari 11 kesempatan menjamu klub Inggris (1 seri, 4 kalah).
  • Rekor Man. United vs klub Turki: 9 menang, 4 seri, 7 kalah.
  • Man. United hanya memenangi 3 dari 10 lawatan terdahulu ke Turki (3 seri, 4 kalah).
  • Fenerbahce tak kalah pada 4 laga terakhir (2 menang, 2 seri), tapi hanya imbang pada 2 laga sebelum menjamu Man. United ini.
  • Sepanjang musim ini, tim asuhan Jose Mourinho selalu mampu membobol gawang lawan.
  • Dusan Tadic mencetak gol pada 3 partai terakhir Sari Kanaryalar.
  • Fenerbahce baru 1 kali kalah di kandang pada musim ini (4 menang, 1 seri).
  • Tak ada tim yang clean sheet pada 3 partai kandang terakhir tim asuhan Jose Mourinho.
  • Man. United memetik kemenangan pada laga terakhir. Sebelumnya, mereka tak memenangi 5 laga beruntun (4 seri, 1 kalah).
  • Rasmus Hojlund mencetak gol pada 2 dari 3 partai terakhir Red Devils.
  • Tim asuhan Erik ten Hag hanya imbang pada 3 laga tandang terakhir. Dua di antaranya dengan skor 0-0.
PELATIH
  • Partai Fenerbahce vs Manchester United pada matchday III Liga Europa 2024-25 ini akan jadi adu taktik pertama Jose Mourinho dengan Erik ten Hag.
  • Rekor Mourinho vs Man. United: 10 menang, 9 seri, 5 kalah.
  • Mourinho menelan 2 kekalahan pada 4 kesempatan terakhir menghadapi Red Devils (1 menang, 1 seri). Gawang timnya pun tak clean sheet pada 4 laga itu.
  • Ten Hag baru kali ini berkesempatan menghadapi Fenerbahce.
WASIT
  • Clement Turpin dari Prancis adalah wasit yang akan memimpin pertemuan Fenerbahce vs Manchester United pada matchday III Liga Europa 2024-25 ini.
  • Turpin baru kali ini mewasiti pertarungan Fenerbahce vs Man. United.
  • Rekor Turpin musim ini: 5 kali tuan rumah menang, 1 kali seri, 1 kali tamu menang.
  • Selalu ada pemenang pada 6 laga terakhir Lige Europa dengan wasit ini.
  • Fenerbahce baru 1 kali diwasiti Turpin, yakni saat menang 1-0 atas Sporting Braga di kandang sendiri pada 10 Maret 2016.
  • Man. United tak kalah pada 4 kesempatan terdahulu dipimpin wasit asal Prancis ini (2 menang, 2 seri).
  • Skor selalu ketat pada 4 laga Red Devils yang dipimpin wasit ini.
  • Man. United selalu imbang pada 2 laga tandang yang dipimpin Turpin.
PEMAIN KUNCI

FENERBAHCE

Top Scorer: Dusan Tadic, Caglar Soyuncu (1 Gol)
Top Assist: Sofyan Amrabat, Rodrigo Becao (1 Assist)
Top Rating: Dominik Livakovic (7,88)

MAN. UNITED

Top Scorer: Christian Eriksen, Harry Maguire, Marcus Rashford, Rasmus Hojlund (1 Gol)
Top Assist: Christian Eriksen (2 Assist)
Top Rating: Marcus Rashford (7,88)

Statistik di Liga Europa 2024-25 menurut WhoScored

BERITA KEDUA TIM
  • Fenerbahce: Hanya 3 pemain yang dipastikan absen pada laga Fenerbahce vs Man. United kali ini karena cedera. Mereka adalah Bright Osayi-Samuel, Irfan Can, dan Ismael Yuksek.
  • Man. United: Kobbie Mainoo, Leny Yoro, dan Harry Maguire cedera, Bruno Fernandes harus menjalani skors, sementara Luke Shaw, Tyrell Malacia, Mason Mount, dan Casemiro tak dalam kondisi prima.
PRAKIRAAN FORMASI
Prakiraan Formasi Fenerbahce vs Manchester United
Read Entire Article