Luis Enrique: Semoga Kylian Mbappe Sukses di Real Madrid

1 month ago 6
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Pelatih Paris Saint-Germain, Luis Enrique sedikit kesal karena masih juga ditanya soal mantan pemainnya, Kylian Mbappe yang kini bermain di Real Madrid. Enrique berharap Mbappe bisa sukses bersama Real Madrid.

PSG akan memulai musim mereka dengan melawan Le Havre di pekan pertama Ligue 1 (16/8/24). Ini adalah era baru untuk mereka, karena PSG akan bermain tanpa pemain bintang setelah ditinggal Mbappe dan sebelumnya Lionel Messi dan Neymar.

Luis Enrique tak akan mengganti Kylian Mbappe dengan bintang lain.Getty Images

Namun, Enrique ternyata tetap ditanya soal pemain timnas Prancis itu dan dia hanya bisa mengucapkan semoga sukses untuknya.

“Betapa membosankannya orang-orang Spanyol ini (kata pelatih kepada wartawan). Saya tidak menyangka orang-orang akan berbicara kepada saya tentang Kylian lagi,” ucap Enrique seperti dilansir Football5Star dari Madrid Universal.

“Saya tidak punya masalah dengan Kylian, saya mendoakan yang terbaik untuk Mbappe dan saudaranya Ethan. Namun saya juga berharap Madrid kalah melawan kami.”

Kylian Mbappe Senang Bisa Langsung Raih Trofi

Piala Super Eropa Debut Manis Kylian Mbappe (@realmadriden)@realmadriden

Mbappe sendiri langsung berhasil mendapatkan trofi Eropa pertama dalam karier klubnya setelah pindah dari Real Madrid, yakni Piala Super Eropa melawan Atalanta, di mana dia mencetak gol dan membawa timnya menang 2-0.

“Memenangkan gelar sangatlah penting karena di sini kami tahu bahwa kami harus selalu menang.

“Saya sangat senang dengan gol itu. Bagi seorang penyerang seperti saya, menjadi penentu di pertandingan pertama adalah hal yang penting, tetapi saya juga senang bisa bermain, saya sangat menantikannya.

“Vinicius dan Bellingham adalah pemain hebat, tetapi kami memiliki pemain terbaik di setiap posisi. Saya sangat senang bermain dengan skuad yang kami miliki, saya yakin kami akan meningkat. Saya yang pertama (harus meningkat).”

Read Entire Article