ARTICLE AD BOX
Footballl5Star.net, Indonesia – Kemenangan Arsenal atas West Ham United pada pekan ke-13 Liga Inggris melahirkan sejumlah rekor istimewa buat The Gunners. Tak cuma itu, kemenangan tersebut pun bikin mereka melesat ke urutan kedua.
Bertarung di London Stadium, Minggu (1/12/2024) dini hari WIB, The Gunners sudah tancap gas sejak awal. Bahkan, mereka sudah membuka skor saat laga berusia 10 menit melalui Gabriel Magalhaes yang cetak gol usai menanduk umpan sepak pojok dari Bukayo Saka.
Arsenal kian di atas angin setelah Leandro Trossard menggandakan kedudukan menit ke-27, lagi-lagi berkat aksi dari Bukayo Saka. Pasukan Mikel Arteta itu terus menekan West Ham walau sudah unggul dua gol. Hasilnya dua gol tambahan mampu diciptakan melalui tendangan penalti Martin Odegaard (34′) dan Kai Havertz hanya dua menit berselang.
West Ham United sempat bangkit setelah Aaron Wan-Bissaka mencetak gol setelah menerima assist dari Carlos Soler menit ke-38. Bahkan, mereka mendapatkan angin segar setelah Emerson Palmieri cetak gol spektakuler dari tendangan bebas menit ke-40 untuk ubah skor jadi 2-4.
Akan tetapi, Arsenal kembali menjauh melalui titik putih di penghujung babak pertama setelah Lukasz Fabianski melakukan pelanggaran. Saka yang jadi algojo sukses jalankan tugasnya dengan baik.
Paruh kedua, The Gunners tampak mengendurkan serangan. Tak ada lagi gol yang tercipta pada babak kedua. Skor 5-2 pun menutup laga. Hasil ini bikin tim London Utara itu naik ke peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan 25 poin. Sementara West Ham berada di posisi 14 dengan 15 poin.
Berikut Rekor yang Tercipta pada Laga Liga Inggris Tersebut
- Arsenal jadi tim pertama yang cetak 4 gol atau lebih di babak pertama lawan West Ham United beruntun di Premier League.
- Laga ini jadi yang keempat menghasiulkan ujuh gol di babak pertama, setelah Blackburn vs Leeds pada September 1997, Bradford versus Derby pada April 2000, dan Reading vs Man Utd pada Desember 2012.
- The Gunners jadi tim pertama yang mencetak 60 gol tandang melawan satu tim dalam sejarah Premier League.
- West Ham kebobolan lima gol di babak pertama pertandingan Premier League untuk pertama kalinya. Mereka kini kebobolan lebih banyak gol daripada tim lain di liga utama pada tahun 2024 (68), dengan kebobolan 5+ gol dalam empat kesempatan.
- The Gunners mencetak lima gol atau lebih dalam lima laga tandang berbeda di semua kompetisi pada 2024, jumlah gol terbanyak dalam satu tahun kalender oleh tim papan atas Inggris, bersama dengan Sunderland pada tahun 1892 dan Man City pada tahun 1937.