Kevin Diks: Padahal, Awalnya Berjalan Baik

1 month ago 6
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Kevin Diks buka suara usai debutnya berjalan tak baik bersama timnas Indonesia. Selain Indonesia kalah, dia jua tak tampil secara penuh karena mengalami cedera.

Seperti diketahui, Kevin Diks akhirnya langsung menjalani debut bersama timnas Indonesia ketika hadapi Jepang, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024). Dia tampil sebagai starter dan dimainkan pada posisi bek sayap kanan.

 Padahal, Awalnya Berjalan BaikGetty Images

Akan tetapi, pemain Kobenhavn tersebut cuma tampil selama 41 menit sebelum digantikan Sandy Walsh karena alami cedera. Jelas ini bukanlah debut yang diinginkan oleh Kevin. Apalagi, timnas Indonesia harus menerima kenyataan diberondong empat gol oleh Jepang.

“Saya pikir nantinya saya akan bisa melihatnya secara positif. Awalnya berjalan baik tetapi kami tidak mencetak gol, lalu mereka mencetak gol dan saya mengalami cedera,” ungkap Kevin Diks.

Kevin Diks Akui Campur Aduk

 Padahal, Awalnya Berjalan BaikErvan Satrio/F5S

Emosi Kevin Diks campur aduk karena debutnya tak berjalan sesuai dengan keinginannya. Pada satu sisi dia senang karena akhirnya berseragam timnas Indonesia, namun pada sisi lainnya kecewa lantaran kalah.

“Emosi campur aduk kemarin. Debut untuk negaraku adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Namun, cedera dan hasilnya meninggalkan rasa pahit. Terima kasih kepada semua orang yang menunjukkan rasa cintanya dan memberikan dukungan terhadap kami. Terima kasih,” tulis Kevin dalam akun Instagram pribadinya.

Read Entire Article