ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Ivan Perisic akhirnya angkat bicara soal ketegangan dengan pelatih Gennaro Gattuso di Hajduk Split. Dia secara implisit menuding pelatih asal Italia itu tak lagi menginginkan dia berada di skuadnya. Pada akhirnya, dia pun sepakat untuk meninggalkan klub itu lebih cepat dari rencana semula.
Perisic dibekukan dari tim utama oleh Gattuso karena dinilai indisipliner. Belakangan, eks pelatih AC Milan itu menyebut sang pemain tak lagi punya komitmen karena minta dilepas dari Hajduk. Atas dasar itulah, winger berumur 35 tahun tersebut tak lagi dimasukkan ke skuad. Sudah barang tentu, Perisic tak menerima tudingan itu.
“Kurasa sudah sangat jelas bagi siapa pun bahwa aku tidak memilik Hajduk dan Split karena uang atau fasilitas kesehatan. Dengan hasrat menolong, aku berkali-kali mengorbankan kesehatan dan keluargaku. Aku tak menyesalinya. Namun, Minggu malam lalu, seseorang maju dan memutuskan bahwa dia tak lagi butuh bantuanku,” urai Ivan Perisic seperti dikutip Football5Star.net dari Dalmatinski Portal.
Dia menambahkan, “Aku datang ke Hajduk dengan harapan kami akan meraih mimpi bersama dan memenangi gelar. Aku punya kontrak bagus di Tottenham dan meskipun cedera, aku mendapatkan tawaran bagus dari klub besar luar negeri yang akan membuatku dapat melakukan rehabilitasi cedera dengan baik dan punya kans bermain. Namun, atas undangan manajemen klub, aku memilih hidup tanpa keluargaku.”
Status Ivan Perisic
Ivan Perisic bergabung dengan Hajduk Split pada Januari lalu sebagai pemain pinjaman. Pada awal Juli, statusnya berubah. Dia direkrut secara permanen tanpa biaya transfer. Padahal, sesuai pengakuannya, ada tawaran besar dan menggiurkan dari klub lain. Dia merasa punya utang karena musim lalu gagal membawa klub itu juara.
“Dalam kondisi apa pun, aku selalu siap. Bahkan, aku mengabaikan rekomendasi dokter dengan bermain pada laga melawan Dinamo (Zagreb) dengan risiko cedera yang akan menyudahi karierku. Aku melakukan segalanya demi target bersama. Dari hari pertama hingga hari ini, aku memegang teguh kesepakatan, kontrak, aturan, juga kata-kataku. Setelah EURO, dua kali aku menolak tawaran serius dari klub lain demi klub ini,” ucap dia.
Kini, seiring konflik dengan Gennaro Gattuso, sang pelatih baru, status Perisic masih menggantung. Namun, pada dasarnya, dia sudah berada di depan pintu keluar. Hal itu diakui Direktur Olahraga Nikola Kalinic.
“Sejak awal sudah diketahui bahwa Ivan mungkin akan bertahan hingga akhir musim panas. Sayangnya, dalam beberapa hari terakhir, ada percekcokan yang menghasilkan kesepakatan tak terelekkan. Kedua pihak sepakat kerja sama tak dapat diteruskan. Dalam beberapa hari ke depan, kami akan memutuskan apakah perpisahan akan dalam bentuk transfer atau pemutusan kontrak atas kesepakatan bersama,” ujar Kalinic.