Hasil Piala Super Jerman 2024: Leverkusen Tambah trofi

1 month ago 6
ARTICLE AD BOX

Football5Star.net, Indonesia – Melanjutkan hal yang sudah diraih musim lalu. Itulah target utama Bayer Leverkusen musim ini. Die Werkself memulainya dengan baik. Minggu (18/8/2024) dini hari WIB, tim asuhan Xabi Alonso menjuarai Piala Super Jerman 2024 dengan mengalahkan VfB Stuttgart lewat adu penalti.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion BayArena itu berakhir imbang 2-2 dalam 90 menit. Sesuai aturan yang diterapkan, laga langsung berlanjut dengan adu penalti. Pada babak ini, Leverkusen lebih unggul. Granit Xhaka cs. menang dengan skor 4-3. Piala Super Jerman pun menjadi trofi ketiga mereka sepanjang tahun ini.

Deniz Undav sempat membuat VfB Stuttgart berbalik unggal 2-1.Getty Images

Bermain di kandang sendiri, Leverkusen langsung menggebrak dan unggul pada menit ke-11 berkat sundulan sang bomber, Victor Boniface. Namun, keunggulan itu hanya bertahan 4 menit. Meneruskan umpan Maximilian Mittelstadt, Enzo Millot menaklukkan Lukas Hradecky. Skor pun jadi imbang 1-1.

Pada menit ke-37, Leverkusen malah harus bermain dengan 10 pemain setelah sang pemain baru, Martin Terrier, dikartu merah wasit Tobias Stieler. Lalu, pada menit ke-63, mereka tertinggal 1-2 setelah Deniz Undav menjebol gawang Hradecky. Mereka akhirnya bernapas lega setelah Patrik Schick menyamakan kedudukan hanya 2 menit sebelum usai.

Gol Patrik Schick membuat laga Piala Super Jerman 2024 berlanjut pada adu penalti.Getty Images

Hujan Kartu di Piala Super Jerman

Skor 2-2 membuat laga Piala Super Jerman 2024 berlanjut pada adu penalti. Pada babak ini, empat eksekutor Leverkusen mampu menjalankan tugas dengan baik. Sementara itu, di kubu Stuttgart, ada dua pemain yang gagal. Mereka adalah Frans Kraetzig dan Silas Katompa Mvumpa.

Gol pada menit akhir dan adu penalti menambah drama yang terjadi pada laga Leverkusen vs Stuttgart. Pasalnya, dalam 90 menit pun, pertandingan berjalan panas. Selain mengeluarkan satu kartu merah langsung, wasit Tobias Stieler sepuluh kali mencabut kartu kuning. Salah satunya untuk Xabi Alonso, pelatih Leverkusen.

Tobias Stieler saat mengartu merah Martin Terrier.Getty Images

Saat pertandingan, tepatnya pada menit ke-71, sempat terjadi cekcok antara Edmond Tapsoba dan Ermedin Demirovic. Keduanya sama-sama diganjar kartu kuning. Lalu, setelah adu penalti, Sebastian Hoeness, pelatih Stuttgart, bertengkar dengan bintang Leverkusen, Florian Wirtz.

“Anda bisa lihat, dari awal memang ada sesuatu yang dipertaruhkan. Situasi trus memburuk, duel-duel terjadi, dan kartu kuning bertebaran. Kadang kala, kartu kuning itu dikeluarkan sedikit terlalu cepat,” ujar gelandang Die Werkself, Robert Andrich, seperti dikutip Football5Star.net dari Sport1.

Read Entire Article