ARTICLE AD BOX
Football5Star.net, Indonesia – Pelatih Barcelona, Hansi Flick tak khawatir dengan performa timnya yang sudah tiga laga beruntun gagal menang di LaLiga. Flick juga berbicara soal Wojciech Szczesny.
Barcelona hanya meraih satu poin dari tiga laga LaLiga terakhir. Hasil ini membuat Barca yang awalnya melaju sendirian di puncak klasemen, malah terancam disalip oleh Real Madrid. Tapi Flick tak khawatir.
“Bagi saya, kabar baiknya adalah November sudah berakhir dan kita sudah memasuki bulan Desember. Tim sudah memberikan banyak hal, di lini tengah kami memiliki banyak intensitas dan tekad,” ucap Flick seperti dilansir Football5Star dari Barca Universal.
“Kami menciptakan peluang. Kami belum menyelesaikannya dan itu adalah sesuatu yang harus kami pelajari untuk menjadi lebih baik. Kami adalah tim termuda. Kami harus belajar dan berjuang untuk kemenangan.
“Di lini belakang, kami tidak boleh kebobolan gol dan untuk itu kami harus bertahan sebagai satu kesatuan.
“Dalam hal menyerang, kami juga harus bersatu. Melawan Las Palmas, kami bermain bagus, tetapi kami bertanggung jawab atas kekalahan itu. Kami harus siap menghadapi jenis permainan ini dan mengonversi peluang kami.
“Saya tidak khawatir. Banyak hal terjadi dalam pertandingan melawan Las Palmas, saya tidak ingin membahas detailnya. Mungkin saya terlihat seperti mencari-cari alasan, tetapi kami kalah. Kami harus berkonsentrasi dalam menyerang.
“Kami bisa memiliki dua atau tiga peluang tetapi kami harus mencetak gol. Dalam sepak bola, gollah yang penting.”
Hansi Flick Masih Belum Mau Mainkan Wojciech Szczesny
Wojciech Szczesny rela keluar dari masa pensiunnya demi bisa bergabung dengan Barcelona. Namun sampai saat ini, dia juga masih belum dimainkan.
Flick masih lebih memilih Inaki Pena untuk menggantikan Marc-Andre ter Stegen yang cedera. Dengan performa Barca dalam beberapa laga terakhir, ini bisa jadi alasan bagus Szczesny bermain. Tapi Flick tetap masih yakin dengan Inaki.
“Dia (Szczesny) telah berlatih dengan sangat baik, tetapi saat ini saya tidak berencana untuk mengganti kiper. Inaki adalah kiper pilihan pertama,” ujarnya.